img
UPT Puskemas Muara Teweh Laksanakan Pemeriksaan IVA Test
  Sabtu, 27-04-2019       389

upt-puskemas-muara-teweh-laksanakan-pemeriksaan-iva-test

Dalam rangka merayakan Peringatan Hari Ibu Kartini pada tanggal 21 April 2019, Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Utara melalui UPT Puskesmas Muara Teweh bekerja sama dengan TP PKK Kabupaten Barito Utara, IWABRI (Ikatan Wanita BRI) BRI Muara Teweh, dan BPJS Kesehatan menggelar Pemeriksaan Deteksi Dini Kanker Leher Rahim melalui Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) Test yang dilaksanakan di Kantor Cabang BRI Muara Teweh. IVA Test yang dimulai dari pukul 08.00 s/d 13.00 terbuka bagi masyarakat umum baik peserta BPJS maupun non BPJS ini dilaksanakan secara gratis.

Ketua TP PKK Kabupaten Barito Utara Hj. Sri Hidayati Nadalsyah dalam sambutannya yang di bacakan oleh Wakil Ketua TP PKK Nila Sari, SH, menyampaikan bahwa IVA test merupakan salah satu cara mendeteksi sedini mungkin penyakit kanker serviks atau kanker leher rahim. Kanker serviks sendiri merupakan kanker yang muncul pada leher rahim wanita, yang disebabkan oleh Virus HPV (Human Papilloma Virus), dimana keganasannya sering menyebabkan kematian.

Nila Sari, SH mengajak masyarakat, khususnya perempuan dari pasangan usia subur untuk ikut test IVA. "Agar perempuan di Barito Utara terhindar dari ganasnya Virus HPV," harap Nila Sari mengakhiri sambutan Ketua TP PKK.

Kegiatan IVA Test dihadiri oleh Kepala Perangkat Daerah, Camat Teweh Tengah, Lurah Melayu, Pimpinan Puskesmas, Ibu-Ibu Ketua Organisasi se-Kabupaten Barito Utara dan undangan. (Diskominfosandi2019)

Komentar

Belum ada komentar



Tulis Komentar Anda



https://karanganbungacilacap.com/https://17slotgacor.com/https://masakannusantara2024.blogspot.com/https://chord2024.com/