Acara pelepasan Kafilah FSQ Kabupaten Barito Utara yang mana sambutan Bupati Barito Utara dibacakan oleh Sekretaris Daerah, Ir. H. Jainal Abidin. MAP di halaman kantor Bupati
Dalam sambutan tersebut Bupati berpesan kepada para peserta yang mewakili keajang Festival Seni Qasidah VII Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah tahun 2018 di Kabupaten Lamandau ini bukan hanya sekedar duta Agama Islam yang dipilih Allah SWT.
Disamping untuk meningkatkan prestasi, juga dapat meningkatkan interaksi kita dengan Seni Qasidah yang bernapaskan Islam, peserta yang sudah menyelesaikan Training Center agar membulatkan niatnya semata karena Allah SWT.
Festival Seni Qasidah adalah syiar Islam, dan berkompetisilah secara sehat meraih prestasi yang maksimal.
Acara di hadiri Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah atau yang mewakili, Ketua Umum DPD Lasqi Barito Utara, dan Para Kafilah Lembaga Seni Qasidah Barito Utara.
(Diskominfosandi2018)